Fotografer Terkenal di Dunia Penuh Karya Inspirasi

photoology.id

Semua orang mengenal kamera tapi tidak semuanya memiliki bakat hingga namanya berhasil masuk ke dalam daftar fotografer terkenal di dunia. Fotografer yang karyanya mendunia memperoleh apresiasi positif secara global oleh pecinta fotografi terlepas aliran atau jenis fotografi yang berbeda-beda.

Daftar 7 fotografer terkenal di dunia

Jika tertarik ingin memulai bisnis fotografer entah jasa foto prewed atau jasa foto makanan, dsb. Anda dapat memulainya dengan mencari inspirasi tertentu, seperti berikut ini:

  1. Nadav Kander

Mau belajar aliran landscape photography maka jadikanlah Nadav Kander sebagai panutan Anda. Fotografer ini terkenal menciptakan foto lanskap yang fantastis dan mengagumkan. Kehebatan Nadav Kander tidak hanya memperoleh pengakuan dari masyarakat global tapi juga oleh Obama.

Foto Obama yang Nadav Kander hasilkan tampak sangat fantastis dan realistik bahkan karya tersebut menjadi foto terbaik sepanjang 10 tahun. Selain dokumentasi foto Obama, Nadav Kander juga berhasil menciptakan foto lanskap lain yang tidak kalah indahnya.

  1. Richard Avedon

Richard Avedon merupakan salah satu fotografer potret paling legendaris sepanjang masa. Meskipun sudah tutup usia, karya fotografi Richard Avedon masih mendapatkan cinta dari berbagai pihak terutama penggemar foto portrait.

Sama seperti Nadav Kander, karya Richard Avedon juga memperoleh pengakuan tertinggi dari The New York Times. Penggemar bisa melihat obituary yang The New York Times terbitkan untuk mengenang mendiang Richard Avedon.

  1. Vivian Maier

Vivian Maier merupakan salah satu fotografer wanita terkenal dan paling berpengaruh dengan street photography-nya. Hasil foto Vivian Maier berhasil mencerminkan kehidupan jalanan dan potret masyarakat yang hidup satu lingkungan dengannya.

Gaya eksentrik fotografi jalanan ala Vivian Maier berhasil menumbuhkan semangat fotografer pemula untuk menciptakan karya yang sama apiknya. Alhasil, street photography menjadi salah satu jenis fotografi yang terus tumbuh dan berkembang.

  1. Annie Leibovitz

Salah satu fotografer mendunia yang berhasil menjalin hubungan relasi dengan selebritis papan atas adalah Annie Leibovitz. Sebelum menjadi kontributor Vanity Fair, dahulu Annie Leibovitz merupakan kepala rubrik foto Rolling Stone.

Kini, Annie Leibovitz lebih banyak bekerja dengan para selebriti dunia dan menerbitkan banyak buku. Selebriti yang pernah bekerja sama dengannya antara lain Demi Moore, Michael Johnson, Whoopi Goldberg dan masih banyak lagi. Anda bisa mengagumi foto bidikannya secara online cukup dengan menjelajahi mesin pencarian.

  1. Pieter Hugo

Dari sekian banyak objek foto, cerita mengenai kehidupan masyarakat termasuk objek foto yang paling umum, unik dan penuh tantangan. Karena semua orang memiliki cerita kehidupan yang berbeda seperti warna pelangi. Fotografer ini berhasil mendokumentasikan potret kehidupan masyarakat Afrika berikut seni dan tradisi mereka.

Usia Pieter Hugo masih terhitung muda tapi hasil bidikan kameranya sangat realistis tampak seperti fotografer profesional yang jam terbangnya tinggi. Anda yang hobi traveling dan foto jalanan bisa menjadikan Pieter Hugo sebagai panutan. Hasilkan foto yang tidak kalah bagus dan mengesankan dari fotografer terkenal tersebut.

  1. Richard Kalvar

Aneh dan seni terkadang tidak bisa terpisahkan. Kedua unsur tersebut sangat melekat pada karya foto Richard Kalvar yang memang mencintai foto kontemporer. Konsep foto yang Richard Kalvar miliki sangat unik dan bagi beberapa orang mungkin tampak tidak biasa. Akan tetapi, hasil fotonya tampak luar biasa dan kreatif.

Jika sebelumnya Anda merasa profesi fotografer tidak mengesankan atau kurang tantangan, maka amatilah karya Richard Kalvar. Dari hasil bidikannya, Anda bisa belajar makna foto unik dan seni yang sesungguhnya.

  1. Mary Ellen Mark

Seorang jurnalistik tidak bisa hidup tanpa buku catatan dan kamera. Kedua barang itu sangat penting untuk menunjang pekerjaan mereka, begitu pula dengan foto jurnalistik. Bicara tentang foto jurnalistik, pernahkah Anda mendengar tentang Marry Ellen Mark?

Mary Ellen Mark merupakan fotografer jurnalistik yang karyanya berhasil menghiasi New York Times, Rolling Stone, The New Yorker dan sebagainya. Foto yang Marry Ellen Mark hasilkan memiliki makna yang mendalam karena mendokumentasikan kehidupan masyarakat.

5 Karya fotografi legendaris dan unik

Berikut ini beberapa karya yang terkenal di dunia fotografi. Karya-karya yang dimaksud di bawah ini merupakan hasil bidikan para fotografer dunia. Anda bisa menjadikannya sebagai inspirasi saat ingin menghasilkan foto yang menarik:

  1. Negeri Atas Awan by Konrad Paruch

Anda yang hobi menonton drama sejarah mungkin pernah melihat visualiasi dari negeri atas awan melalui teknologi editing video yang mumpuni. Uniknya, ada seorang fotografer yang berhasil mengabadikan Mont Saint Michel (Paris) seperti negeri atas awan. Bidikan kameranya mungkin tidak terlihat realistis sama sekali bahkan lebih mirip lukisan.

Namun ide dan konsep yang Konrad Paruch miliki patut kita acungi jempol karena sangat kreatif dan beyond imagination. Tidak banyak fotografer yang memiliki ide untuk menciptakan foto seperti itu.

  1. Warna Kehidupan by Pranab Basak

Suka dengan foto warna kehidupan yang berhasil Pranab Basak abadikan dan bagikan secara global? Anda yang ingin ikut berkontribusi dalam bidang fotografi bisa memulainya dengan menjadi bagian jasa fotografer Jakarta.

Foto yang Anda bidik mungkin berbeda dari warna kehidupan karya Pranab Basak yang mencerminkan kegiatan memancing para perempuan Benggala Barat. Bias warna warni yang berhasil tercipta dari kegiatan memancing inilah yang membuat foto Pranab Basak tampak lebih berwarna dan eksotik.

  1. Lautan Es by Florian Ledoux

Pada dasarnya, Florian Ledoux merupakan fotografer satwa liar yang karyanya mendapatkan pengakuan dari banyak orang. Uniknya, dari sekian banyak foto yang Florian Ledoux bidik ada satu foto yang sangat unik dan mencuri perhatian. Foto tersebut merupakan lautan es Antartika yang Florian Ledoux bidik dari atas ketinggian.

Ketika mengamatinya dengan baik, Anda tidak hanya menemukan bongkahan es pada foto tapi juga sekumpulan anjing laut yang tengah beristirahat. Ironisnya, semakin hari daratan es Antartika semakin mencair akibat pemanasan global.

  1. Payung Putih by Aung Thu Ya

Belum pernah travelling ke Myanmar? Maka lihatlah potret kehidupan salah satu pekerja pada pabrik payung Myanmar melalui foto Aung Thu Ya. Foto ini hanya terdiri dari seorang pekerja yang duduk membuat payung dan sekelilingnya terdapat banyak payung putih. Kedua unsur tersebut memang biasa tapi Aung Thu Ya berhasil mengabadikannya menjadi potret luar biasa.

Ketika melihat foto ini, kita dapat mempelajari pentingnya memilih angle dan jarak foto. Angle atau perspektif berbeda dapat menyajikan potret yang berbeda.

  1. Jembatan Pelangi by Paal Lund

Jika suka melihat pemandangan alam indah bahkan menjadikannya wallpaper, maka jadikanlah ‘Jembatan Pelangi’ karya Paal Lund sebagai salah satu koleksi. Foto ini sangat cantik karena berhasil mengabadikan momen alam yang tidak biasa.

Kita menyebutnya demikian karena tidak setiap hari tercipta jembatan pelangi yang indah pada suatu daerah. Pelangi merupakan fenomena alam yang terbentuk selepas turun hujan.

Suka fotografi dan mengidolakan semua fotografer terkenal dunia? Anda bisa mempelajari fotografi mulai sekarang termasuk menghayati arti dari potret yang berhasil para fotografer terkenal di dunia bidik.

hubungi kami

+62 823-1075-1876

Pelayanan Terbaik dari Tim Kami

Kami mendedikasikan tim terbaik untuk melayani dan bekerja