Jasa video shooting wedding menjadi salah satu layanan jasa yang banyak dicari saat ini. Kebutuhan dokumentasi berupa video membuat banyak orang mencari jasa tersebut. Tak heran jika jasa video menjadi salah satu usaha/bisnis yang menguntungkan.
Ketika berniat membuka usaha di bidang jasa video shooting, tentu ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Misalnya bagaimana caranya mendapat keuntungan yang besar dari sana. Dan peralatan apa saja yang diperlukan dan harus dibeli untuk memulai usaha tersebut.
Tips memulai jasa video shooting wedding agar menguntungkan
Anda harus mencari potensi dan peluang untuk mendapat keuntungan dari suatu usaha. Sama halnya dengan saat akan menjalankan usaha jasa video shooting tersebut. Berikut ini beberapa tips yang bisa menjadi panduan, dalam memulai usaha jasa video shooting:
-
Semangat
Satu hal yang penting dalam menjalankan usaha apa pun adalah semangat. Menjalankan usaha jasa video shooting ini memang tidak mudah. Jika Anda menjalankannya dengan semangat semua terasa mudah.
Tapi jika Anda menjalankannya dengan tidak semangat maka akan terasa sulit. Usaha saja yang satu ini termasuk jenis usaha yang unik. Pendapatannya cukup besar dan waktu bekerja yang lebih fleksibel.
Menjadi beberapa keunggulan dari usaha tersebut. Jumlah modal yang diperlukan memang besar, tapi bisa juga dimulai dengan tanpa modal. Maka bersikaplah semangat dalam memulai usaha tersebut.
-
Membuka usaha jasa percetakan dan fotografi juga
Selain menjalankan usaha jasa video shooting, Anda juga bisa sekaligus menjalankan usaha lainnya. Misalnya usaha jasa percetakan dan fotografi yang masih saling berkaitan. Karena kedua bidang usaha itu masih berkaitan maka keuntungan yang diperoleh pun bertambah.
-
Jangan tergesa-gesa dalam membeli alat
Bagi Anda yang modal awalnya terbatas atau pas-pasan. Sebaiknya tidak memaksakan untuk membeli peralatan. Hal ini bisa disiasati dengan menyewa peralatan terlebih dahulu.
Namun bagi Anda yang jumlah modalnya besar pun bisa mencoba cara ini. Untuk tes pasar, sebaiknya pinjam atau sewa peralatan sebelum membeli. Atau setidaknya belilah peralatan yang paling dibutuhkan terlebih dulu.
Jangan membeli peralatan yang sebenarnya tidak terlalu penting. Saat Anda memiliki modal yang terbilang besar. Hal ini dilakukan untuk menghindari kerugian di akhir.
Karena jangan sampai Anda sudah membeli peralatan dengan harga mahal. Tapi kemudian harus dijual lagi karena ternyata usahanya tidak berkembang.
-
Mempromosikan usaha terus menerus
Jangan bosan melakukan kegiatan promosi, saat menjalankan usaha jasa video shooting. Beritahu banyak orang tentang usaha yang dijalankan saat ini. Datang ke studio-studio untuk menjalin pertemanan, atau menegosiasikan usaha dalam mempromosikan usaha tersebut.
Para pengusaha yang berhasil dan sukses mengawali bisnisnya dengan kejujuran. Maka jangan mengkhianati kepercayaan para klien. Karena akibatnya akan merugikan Anda sendiri sebagai pengusaha.
-
Menjalankan bisnis secara online
Hampir semua bidang kehidupan atau pekerjaan saat ini, menggunakan metode online. Anda juga bisa memanfaatkan hal ini, misalnya untuk mencari konsumen. Atau meluaskan jaringan yang sudah ada.
Kesuksesan yang akan diraih, berasal dari cara Anda memaksimalkan usaha secara online. Karena kebanyakan orang saat ini, berbelanja apa pun melalui cara online.
-
Memiliki toko fisik
Walaupun mempromosikan usaha secara online, tetapi sebaiknya Anda juga memiliki tokonya secara fisik. Toko fisik atau yang berupa studio baiknya tetap ada. Kecuali jika modal yang Anda miliki terbatas, pas-pasan, atau tidak sanggup menjalankan studio.
-
Selalu konsisten
Kunci lainnya dari kesuksesan adalah sikap konsisten. Artinya, Anda tetap teguh menjalankan usaha jasa video shooting. Walaupun hasil dari keuntungannya belum terlihat jelas.
Atau sampai modal usahanya sudah habis pun, sebaiknya jangan patah semangat dan terus konsisten. Karena semangat dan konsisten juga merupakan modal utama selain dalam bentuk uang.
-
Tingkatkan keahlian marketing
Keahlian dalam menjual atau dalam bidang marketing juga harus diutamakan. Bisa dari modal banyak bicara, kemudian Anda mempromosikan usaha tersebut pada banyak orang. Karena banyak juga pengusaha yang modalnya besar tapi tidak bisa menjalankan marketing.
Akhirnya pengusaha tersebut tidak mendapat keuntungan apa pun dari sana.
-
Memulai usaha tanpa modal
Ingin tetap menjalankan usaha jasa video shooting Jakarta tapi modal terbatas? Solusinya adalah datang ke studio-studio ternama. Kemudian promosikan usaha mereka sampai Anda mendapat komisi.
Utamakan kualitasnya terlebih dulu sebelum melihat nominal pembayaran komisinya.
-
Memperkaya ide dari usaha kreatif
Walaupun peralatan terbatas tetapi hasil dari produknya harus tetap berkualitas. Karena alat secanggih apa pun jika tidak digunakan dengan baik hasilnya belum tentu bagus. Dan banyak juga pengusaha bisnis ini, yang memiliki komputer spek rendah tapi hasilnya luar biasa.
Maka tingkatkan terus keahlian Anda baik dalam merekam, memilih momen, atau mengedit video. Video yang dihasilkan dari sana nantinya akan sesuai dengan keahlian editing. Seorang editor yang profesional tentu tahu momen mana yang cocok dan pas untuk diambil.
Kemudian bagaimana mengambil momen yang pas dari video tersebut.
Alat-alat yang dibutuhkan oleh videographer/ filmmaker pemula
Sama halnya dengan peralatan yang dibutuhkan dalam usaha jasa foto pernikahan. Seorang videographer/ filmmaker pemula juga membutuhkan sejumlah peralatan pendukung. Yang di antaranya adalah sebagai berikut:
-
Alat Perekam
Dalam usaha jasa video shooting atau seorang filmmaker pemula, kamera adalah alat yang utama. Untuk memproduksi sebuah film yang berkualitas. Tentu dibutuhkan alat perekam yang berupa kamera tersebut.
Namun Anda tidak harus menggunakan kamera khusus. Seperti yang biasa digunakan dalam kegiatan shooting film layar lebar. Atau jenis kamera yang full sensor.
-
Lighting
Lighting akan sangat dibutuhkan untuk kebutuhan shooting film. Karena akan ada kondisi kekurangan atau kelebihan cahaya. Keberadaan alat ini akan membantu menghasilkan hasil gambar yang lebih tajam.
Lighting HMI merupakan jenis pencahayaan yang hasilnya bagus dan recommended. Bisa diganti dengan LED untuk meminimalisir harga sewanya yang tinggi. Gunakan juga aksesori tambahan seperti filter CTO, diffusion/ difuse, reflector, dan filter CTB.
-
Software Editing
Dengan adanya software edting Anda bisa memotong adegan, colour grading, menyusun video, menambah efek, dan sebagainya. Jenis-jenis software editing yang recommended di antaranya Adobe Premier, Pinnacle Studio, Final Cut Pro, dan After Effect.
-
Tripod
Tripod juga akan sangat dibutuhkan untuk keperluan shooting. Supaya proses pengambilan gambarnya tidak bergetar. Fungsinya hampir sama dengan stabilizer kamera.
Anda bisa melakukan gerakan panning, memutar, dan juga tilting dengan tripod tersebut.
-
Audio Recorder dan Microphone
Jangan hanya fokus pada kualitas gambarnya saja. Namun fokus juga pada hasil efek suaranya. Supaya penonton bisa menikmati keseluruhan film dengan lebih maksimal.
Suara yang dihasilkan dari sana harus terdengar dengan jelas. Karena suara juga termasuk aspek yang penting dalam film.
Sekarang Anda paham bagaimana menjalankan usaha jasa video shooting wedding dengan melihat tips-tipsnya. Pahami juga bagaimana menjadi videographer atau filmmaker karena kedua bidang itu masih berkaitan.